Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Layering" untuk Ruangan Lebih Intim

Kompas.com - 13/05/2013, 11:08 WIB
Tabita Diela,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pencahayaan dapat mempengaruhi emosi rumah Anda. Hanya dengan sedikit perbedaan pada pencahayaan, Anda akan bertambah nyaman atau bertambah risih berada di sebuah ruangan. Oleh karena itu, Anda perlu mengetahui kunci pemasangan pencahayaan yang tepat. Kunci terpenting dalam mendesain pencahayaan rumah adalah melakukan pelapisan atau layering. Artinya, dalam satu ruangan tidak hanya terdapat satu sumber pencahayaan yang akan berakibat ruangan terasa datar (flat). Selain itu, jenis lampu dan jumlah lampu juga memiliki peran penting menciptakan pencahayaan di rumah terasa "mengundang".

Berikut ini tips untuk Anda:

1. Padukan antara lampu meja dan lampu lantai

Tergantung ukuran ruangan, namun pada umumnya penggunaan lampu meja dan lampu lantai (lampu dengan tiang yang dapat Anda berdirikan tanpa meja) dapat memberikan nuansa "hangat" di rumah Anda.

2. Ukuran yang tepat

Penggunaan lampu di langit-langit, meski terdengar konvensional, dapat memberikan sentuhan yang sangat indah pada rumah Anda. Hanya, Anda perlu sekali menentukan mau seperti apa "mood" di ruangan tersebut. Semakin intim yang Anda inginkan, Anda perlu mengurangi kekuatan lampu. Perhatikan juga bagaimana warna lampu yang Anda pilih memantul ke dinding dan langit-langit rumah.

Selain itu, ketahuilah bahwa lampu lantai berukuran besar tidak akan cocok dengan kursi-kursi berukuran kecil. Sesuaikan ukuran lampu dengan perabot di sekelilingnya. Seperti, gunakan lampu meja berukuran sedang sampai besar jika Anda menaruhnya di atas meja besar atau dikelilingi perabot berukuran besar.

3. Beri "lampu suasana"

"Ambience light", lampu aksen, atau "lampu suasana" juga bisa menambah kaya suasana di rumah Anda. Jika tidak keberatan dengan tambahan biaya listrik untuk menyalakan lampu-lampu ini, tidak ada salahnya Anda menyertakan lampu tersebut.

Selain lampu aksen, berbagai hal lain juga dapat mempengaruhi "mood" di ruangan Anda. Contohnya "lamp shade" atau tudung yang ada di lampu meja atau lampu lantai. Tudung tersebut mampu membaurkan dan melembutkan cahaya. Hanya, Anda harus rajin-rajin membersihkan tudung tersebut.

4. Jangan takut mencampur warna

Jangan takut mencampur warna-warni lampu. Sesuaikan warna-warni lampu dengan selera dan jenis situasi yang ingin Anda ciptakan.

5. Letakkan di tempat yang tepat

Untuk menghindari kesan berantakan dan "pengerjaan belum selesai" sebaiknya Anda menyediakan sumber listrik (stop kontak) tidak jauh dari lampu. Selain membuat ruangan tampak lebih rapi dengan tidak adanya kabel berseliweran, hal ini juga membuat lebih aman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com