Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Begitu Mudahnya Merawat Gipsum

Kompas.com - 09/04/2012, 12:22 WIB

KOMPAS.com - Penggunaan material gipsum untuk interior saat ini sudah semakin meluas karena disebabkan oleh karakteristiknya sebagai material tahan api dan finishing yang sangat baik. Apalagi kelebihannya?

Suwarso, System Develoment Rep BORAL Jayaboard, mengatakan teknik perawatan gipsum juga tidak rumit. Gipsum hanya butuh perawatan dari sisi kebersihan agar tetap sedap dipandang.

"Kalau lihat plafon, apa yang dirawat? Tidak ada. Kalau soal bocor, itu faktor eksternal tentunya. Hal paling utama hanya debu, dan itu bukan perawatan yang sulit. Atau, sarang laba-laba, tinggal dibuang sarangnya, selesai. Mau dicat ulang juga tidak masalah, tinggal dicat, lalu selesai," ujar Suwarso.

Untuk dengan aplikasi cat, lanjut Suwarso, juga tidak sulit. Tidak ada syarat khusus untuk pengaplikasian cat pada gipsum. Begitu telah terpasang, gipsum sudah bisa dicat.

"Dengan cat tembok biasa bisa, tinggal cat saja kalau sudah dipasang. Tidak perlu diblok dengan pelapis lagi, karena cat langsung menyerap. Mau cat glossy atau minyak juga bisa dan mudah. Kalau di tembok itu kan kita tunggu kering dulu begitu tembok terpasang, kalau gipsum begitu selesai terpasang bisa langsung dicat. Bahan gipsum mudah menyerap dan daya rekatnya sangat baik untuk cat," kata Suwarso.

Nah, bagaimana jika untuk mengaplikasikan wallpaper?

"Tidak masalah. Bahkan, dengan gipsum standar pun daya rekatnya baik untuk wallpaper," ujar Suwarso. 

 

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Lengkapi Profil
    Lengkapi Profil

    Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com