Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Waaah...Empat Ide di Satu Dinding!

Kompas.com - 09/11/2011, 15:21 WIB

KOMPAS.com - Dinding bisa menjadi wahana uji kreatifitas pemiliknya. Untuk menjadikannya terlihat berbeda atau memiliki focal point, ada banyak ide untuk merancangnya.

Keiza Amorani dalam bukunya "Ide-Ide Segar Menata Rumah" terbitan Gramedia Pustaka memberi empat ide untuk menghias dinding menjadi tampilan menawan dalam ruang. Ide pertama, pilihlah satu sisi dinding yang tidak berjendela. Kemudian, pasang dengan wallpaper bermotif retro, berwarna solid seperti merah marun, ungu tua, atau cokelat. Warna yang keluar dari wallpaper inilah sebagai focal point dalam ruangan, sehingga jangan ragu memilih warna terang yang atraktif.

Ide kedua, Anda bisa memakai panel kayu berwarna cokelat gelap dan tekstur serat yang menonjol. Kedua pilihan ini akan memberi efek dramatis pada ruangan.

Sementara ide ketiga, Anda bisa memilih foto atau lukisan favorit Anda dan memperbesar seluas ukuran dinding. Bila memungkinkan, beri lampu spotlight untuk menjadi daya pikat tersendiri dalam ruangan.

Ide keempat, manfaatkan rak buku dengan ukuran satu dinding penuh untuk membuat dinding seperti perpustakaan. Agar ruang tetap berkesan luas, bergaya, dan tidak mendominasi, cat rak Anda dengan pelitur cokelat muda, beige, dan putih. Kemudian, isi rak dengan buku-buku koleksi Anda diselingi beberapa pernak-pernik.

Tertarik dengan empat ide ini atau ingin berkreasi sendiri? Selamat mencoba!

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com