Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KONSULTASI FENGSUILinda Kho
Linda Kho, belajar feng shui secara otodidak mulai tahun 2002. Lalu belajar feng shui dari Master Vincent Koh (Singapura).

Feng Shui di Tahun Kelinci 2011

Kompas.com - 19/02/2011, 16:38 WIB

oleh: Linda Kho

Tahun Baru
Tahun baru Imlek 2562 (kalender bulan) jatuh pada tanggal 3 Februari 2011. Akan tetapi, dalam analisis feng shui, perhitungan waktu didasarkan pada kalender Hsia (kalender matahari), pergantian tahun ditetapkan pada awal musim semi, yaitu setiap tanggal 4 atau 5 Februari pada kalender masehi.

Jadi, meskipun tahun 2011 ini tahun baru Imlek jatuh pada tanggal 3 Februari, namun pergantian dari tahun Macan ke Kelinci, baru berlaku/ terjadi pada tanggal 4 Februari 2011.

Tahun kelinci 2652 ini, memiliki energi bumi Kayu, dan langit Logam. Maka sering orang menyebutnya dengan Kayu Emas. Secara umum, kombinasi kedua elemen ini menyiratkan peningkatan probabilitas terjadinya konflik dalam berbagai strata, dunia, regional, negara, kota, propinsi, antaretnik, dan lain-lain. Organ kesehatan yang rawan mendapat masalah adalah organ pernafasan, leher, tulang belakang. Selain itu, skandal asmara (perselingkuhan) cenderung meningkat.

Feng Shui Bintang Terbang
Ada dua aliran utama dalam feng shui, yaitu bentuk/ landform, dan aliran kompas. Pergantian tahun, memiliki dampak pada feng shui kompas. Karena dalam feng shui kompas, masalah arah hadap, tahun pembangunan, dan perjalanan waktu (pergantian tahun) menjadi peubah yang sangat menentukan.

Feng Shui Bintang Terbang merupakan metode analisis feng shui yang termasuk dalam feng shui kompas ini. Sesuai dengan namanya, Feng Shui Bintang Terbang ini akan menerbangkan sembilan bintang yang ada (bintang 1 sampai 9), berdasarkan ketentuan-ketentuan tertentu.

Di tahun Kelinci ini (4 Februari 2011, 12:28 sampai – 4 Februari 2012, 18:18), bintang 7 berada di sektor tengah. Dengan demikian, formasi bintang terbang nya adalah bintang 3 di sektor Utara, bintang 1 di sektor Timur Laut, bintang 5 di sektor Timur, bintang 6 di sektor Tenggara, bintang 2 di sektor Selatan, bintang 4 di sektor Barat Daya, bintang 9 di sektor Barat, bintang 8 di sektor Barat Laut. Lebih jelasnya dapat dilihat pada gambar 1 sebagai berikut:

Bintang yang menguntungkan (auspicious) untuk tahun Kelinci ini adalah bintang 1, 6, 3, 8, dan 9. Sedangkan bintang 5 dan 2 merupakan bintang yang sangat tidak menguntungkan. Bintang 5 merupakan bintang yang paling buruk, berdampak pada kebangkrutan, kehilangan pekerjaan, sakit berat. Bintang 2 menyebabkan masalah kesehatan, namun tidak berat.

Dalam sebuah rumah, tiga sektor paling penting adalah pintu utama, kamar tidur, dan dap[ur. Keberadaan bintang-bintang yang tidak menguntungkan ini pada sektor tersebut perlu diwaspadai, karena berdampak buruk, bisa terhadap penghuni (kesehatan, keharmonisan) ataupun pada kemakmuran.

Sektor 24 Gunung (24 Mountain Sectors)
Bintang terbang tahunan, akan berinteraksi dengan bintang terbang permanen yang dimiliki sebuah bangunan (terbentuk pada saat sebuah bangunan lahir/ dibangun). Bintang terbang permanen ini, ditentukan oleh arah hadap dan waktu (tahun) bangunan tersebut dibangun/ ditempati.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com