Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Babel Harus Serius Kembangkan Pariwisata

Kompas.com - 21/10/2010, 08:15 WIB

PANGKALPINANG, KOMPAS.com - Provinsi Bangka Belitung harus serius mengembangkan sektor pariwisata karena masih banyak potensi wisata alam nan indah yang belum tergali dan dikembangkan.

Demikian diungkapkan GM Hotel Santika Bangka Koesen,  Kamis (21/10/10) pagi di Pangkalpinang, Babel.

Menurut Koesen, Hotel Santika di Bangka merupakan hotel bintang 3 pertama dengan jaringan nasional yang dibangun di Babel. Santika Bangka yang beroperasi sejak 23 Desember 2009, memiliki 125 kamar terdiri dari 90 kamar superior, 24 deluxe, 10 junior suite, dan 1 premier.

“Saya yakin dalam waktu 5 tahun sampai 10 tahun mendatang, Babel akan menjadi destinasi wisata unggulan, asalkan infrastruktur pariwisata sungguh-sungguh dikembangkan serius. Dan kalau ingin cari pengalaman baru dalam berlibur, datanglah ke Babel,” kata Koesen yang menargetkan okupansi 65 persen.

Tahun 2011, akan dibuka Aston setelah Novotel tahun 2010 ini. “Kalau sektor pariwisata tidak digarap serius, wisatawan tidak mendapatkan apa yang diharapkan, yang terjadi ke depan adalah oversupply,” ungkap Koesen yang pernah menjadi GM Santika Pontianak dan Semarang.

Pemerintah juga harus serius membangun infrastruktur seperti jalan, listrik dan air, sehingga investor tidak ragu lagi berinvestasi di Babel. Dirut PLN Dahlan Iskan akan menjadikan Babel proyek percontohan dalam bidang kelistrikan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com