Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Snapdragon: Bunga Potong yang Elok Dipandang

Kompas.com - 16/04/2009, 13:18 WIB

KOMPAS.com - Tak hanya mawar, chrysant, atau anggrek yang menjadi primadona bunga hias potong. Snapdragon, juga bisa dipakai sebagai bunga rangkai. Karenanya tak salah jika bunga cantik ini pun, dinobatkan sebagai salah satu primadona bunga potong.

Ingin memandang kecantikannya lebih lama? Tanam saja Snapdragon di halaman atau taman. Tak perlu khawatir repot. Bunga asal daerah Mediterania ini tidak manja kok.

Nama latin Snapdragon adalah Antirrhinum. Salah satu jenisnya yang paling banyak ditemui, adalah Antirrhinum Majus. Flora ini memiliki lebar tajuk antara 30cm-45cm. Terdapat tiga jenis A. Majus. Ketiganya dibedakan berdasar ukuran tinggi tanaman. Jenis paling tinggi, bisa mencapai 75cm. Jenis medium, mencapai 45cm. Terakhir, jenis  pendek, tinggi maksimalnya 25cm.

Menanam Snapdragon mudah. Tumbuhan berbunga ini menyukai sinar matahari. Ia membutuhkan sinar matahari, paling tidak enam jam sehari. Jika sinar matahari terlalu terik, tempatkan Snapdragon di tempat yang lebih teduh. Hal ini perlu dilakukan, agar daun dan bunga Snapdragon tidak hangus.

Untuk media tanam, hampir sama dengan tanaman pada umumnya. Snapdragon membutuhkan tanah dengan pH netral, cukup kelembapan, dan memiliki drainase yang baik. Lakukan penyiraman sesuai kebutuhan. Perhatikan keadaan suhu udara, jika terlalu panas, artinya Snapdragon membutuhkan lebih banyak air. Sebaliknya, jika udara dingin, apalagi musim hujan, kurangi frekuensi penyiraman.

Penulis: Anissa

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com